Atap UPVC double layer merupakan salah satu material yang sering digunakan, terutama saat membangun teras rumah, toko, ruko, atau balkon. Sesuai namanya, model atap UPVC dengan dua lapisan. Strukturnya lebih kompleks karena tebal dan kuat. Setiap lapisan UPVC memiliki celah yang berfungsi sebagai sirkulasi udara.
Baca Juga: Atap UPVC Single Layer, Ringan dan Tahan Cuaca Ektrem

Kelebihan Atap UPVC Double Layer
Sama seperti jenis atap lainnya, atap double layer memiliki sejumlah kelebihan yang dapat memaksimalkan bangunan. Kekuatan dan juga daya tahannya dihasilkan dari kandungan polimer vinyl. Itu terikat pada atom klorin.
Alhasil, materialnya tak mengandung unsur aditif. 50% unsur penyusun bahan uPVC ialah chlorine. Ini akan mencegah penyebaran api dan juga listrik.
Nah, saat terjadi kebakaran atau terkena sambaran petir, atap uPVC tidak terbakar dan menyebarkan api. Jenis atap ini justru akan memadamkan api dengan sendirinya.
1. Daya Tahan yang Kuat
UPVC double layer lebih kuat menghadapi cuaca ekstrem karena lapisan tambahannya. Atap menjadi kokoh dan tidak mudah lapuk meskipun terpapar sinar matahari maupun guyuran hujan.
Berkat ketahanannya, UPVC double layer dapat digunakan jangka panjang. Pemilik rumah tidak perlu sering mengganti atap, sehingga dapat menghemat keuangan rumah tangga.
2. Isolasi Suara dan Panas
Atap UPVC double layer adalah isolasi suara dan panas yang sangat baik. Mampu meredam suara hujan serta menjaga suhu ruangan tetap sejuk. UPVC double layer cocok untuk bangunan yang membutuhkan kontrol suhu dan ketenangan. Seperti tempat tinggal, ruang komersial, maupun fasilitas industri.
3. Fungsional
UPVC double layer memiliki ukuran panjang yang beragam. Mulai dari panjang tiga, empat, lima, dan enam meter. Karena menggunakan bahan tambahan, UPVC double layer memiliki harga yang mahal. Namun, pengaplikasiannya sangat fungsional, sehingga sepadan dengan harganya.
UPVC double layer, bisa diaplikasikan tidak hanya sebagai atap, tetapi juga untuk kebutuhan lain. Seperti cladding (pelapis dinding luar) untuk memberikan tampilan modern sekaligus perlindungan ekstra.
Selain itu, juga dapat digunakan untuk partisi ruangan sebagai alternatif hemat biaya cat tembok. UPVC double layer mudah dipasang serta dapat meningkatkan estetika interior.
Untuk pengaplikasian selain atap, harus memenuhi beberapa ketentuan agar tidak mempengaruhi keamanannya. Melansir dari video YouTube @tangki air & tangki kimia excel, untuk cladding gunakan atap dengan gelombang rendah, untuk overhang pasang pada gelombang tinggi, pastikan jarak gording tidak lebih dari 1,2 meter, kemudian gunakan sekrup lebih panjang, yaitu 5,5 cm untuk area biasa, dan 7 cm untuk overlap.
Sebagai catatan, pastikan kalau pemasangan sekrup tidak terlalu kencang. Ini bertujuan agar atap tetap memiliki ruang untuk muai-susut akibat cuaca.
UPVC Double Layer vs UPVC Single Layer
UPVC double layer dengan single layer, tentunya memiliki banyak perbedaan. Perbedaan keduanya dilihat dari struktur, fungsi, dan formulasi tambahannya.
Atap single layer adalah jenis atap yang secara visual terlihat hanya memiliki satu lapisan. Jenis atap ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang menginginkan material atap dengan fungsi tertentu. Misalnya saja mampu meredam panas, meredam suara, anti karat, hingga membuat ruangan lebih sejuk.
Selain itu, atap single layer juga bisa menjadi solusi praktis pengganti atap konvensional seperti metal atau fiber. Karena terbuat dari bahan baku uPVC (Unplasticized Polyvinyl Chloride), maka dinilai aman bagi kesehatan.
Beberapa produk single layer diformulasikan secara khusus. Dari segi tampilan memang terlihat seperti satu lapisan, padahal memiliki tiga lapisan. Setiap lapisannya memiliki kandungan dan fungsi yang berbeda-beda.
Lapisan atas mengandung UV protection dan aditif untuk melindungi dari cuaca ekstrem serta bahan kimia. Sedangkan lapisan tengah menggunakan formula khusus yang menambah ketebalan, kekuatan, serta memudahkan proses pemasangan, termasuk saat atap dilengkungkan. Lapisan bawah berwarna lebih terang dengan formula khusus yang memberikan kepadatan ekstra, sehingga menjaga kekuatan keseluruhan atap.
Berbeda dengan single layer, atap double layer atau biasa disebut UPVC twinwall, memiliki struktur lebih tebal dengan rongga pada bagian tengah. Fungsi rongga ini adalah untuk mencegah panas masuk ke dalam ruangan, dan meredam suara agar ruangan tetap tenang dan nyaman.
UPVC double layer tertentu memiliki kemampuan mengurangi panas hingga 60% dan meredam suara hingga 20 desibel. Keunggulan ini, membuat UPVC double layer sangat cocok digunakan untuk area yang membutuhkan kenyamanan ekstra.
Baca Juga: Rangka Atap Lengkung Baja Ringan Solusi Bangunan Makin Artistik
Atap UPVC single layer dan double layer tidak bisa digabungkan. Alasannya, karena ketebalan serta bentuk gelombangnya berbeda. Untuk itu, selalu perhatikan proses instalasinya.

Saya seorang praktisi bangunan sekaligus konsultan atap rumah dengan fokus pada spesialisasi material baja ringan, galvalum hingga uPVC berkualitas. Dengan pengalaman tak kurang dari 9 tahun di industri ini, saya siap membagikan infomasi seputar jenis atap rumah, panduan pemilihan desain dan materialnya sesuai kebutuhan.



