Keunggulan Penggunaan Atap uPVC Transparan

Posted on

Atap uPVC transparan merupakan salah satu jenis atap yang banyak digunakan pada hunian saat ini. Hadir dengan berbagai keunggulan demi menciptakan kenyamanan bagi penggunanya. Jenis atap rumah yang satu ini semakin populer di era serba modern.

Baca Juga: Atap UPVC Single Layer, Ringan dan Tahan Cuaca Ektrem

uPVC atau unplasticized Polyvinyl Chloride adalah material yang tidak mengandung plasticizer. Material tersebut sudah melalui proses unplastied yang membuat teksturnya lebih keras. Lebih jelasnya, bisa simak ulasan berikut ini.

Keunggulan Penggunaan Atap uPVC Transparan
Atap uPVC Transparan tawarkan berbagai keunggulan. Foto: Istimewa

Keunggulan Atap uPVC Transparan

Penggunaan atap uPVC bening semakin banyak karena keunggulan yang ditawarkan. Salah satunya yaitu atap uPVC yang dulunya banyak digunakan untuk jendela maupun pintu kini sudah banyak dimanfaatkan untuk atap bangunan.

Penggunaan atap uPVC ini biasanya pada area ruangan yang membutuhkan pencahayaan alami. Misalnya area dapur, ruang untuk menjemur pakaian, garas dan masih banyak yang lainnya.

Adanya atap transparan, maka ruangan tersebut secara otomatis bisa mendapatkan pencahayaan alami dari sinar matahari. Hal ini bertujuan untuk menghindari ruangan lembab maupun gelap. Sebelumnya sudah dikatakan dengan jelas jika atap uPVC memiliki banyak keunggulan.

Tahan Terhadap Air dan Kebocoran

Keunggulan yang ditawarkan oleh atap uPVC transparan yaitu tahan terhadap kebocoran. Adanya sifat ini membantu mengurangi risiko takut bocor saat hujan lebat. Namun perlu dipastikan jika pemasangan atap harus tepat dan sesuai.

Hal ini bertujuan agar tidak ada celah untuk air mengalir. Air hujan yang turun di atas atap transparan ini bisa langsung mengalir tanpa menggenang jika dibuat dengan kemiringan yang tepat. Maka, hal tersebut mampu mengurangi risiko atap rumah bocor akibat hujan deras.

Nah, standar kemiringan idealnya sekitar 15 derajat. Sudut ini bisa dibilang cukup untuk memastikan kalau air hujan dapat mengalir lancar.

Jika mengacu pada iklim trois, di Indonesia sendiri, kemiringan 20-30 derajat juga bisa diterapkan. Sudut ini akan membuat air turun dengan cepat tanpa adanya tekanan berlebihan pada atapnya.

Meredam Suara Bising, uPVC atau Spandek?

Keunggulan lain yaitu atap uPVC mampu meredam suara bising. Misalnya, saat hujan deras turun tentu suara akan mengganggu.

Karena itu, dengan penggunaan atap transparan ini akan jauh lebih mengurangi suara bising yang muncul akibat hujan turun. Suasana rumah tidak akan terganggu meski hujan turun dalam waktu lama.

Dilansir dari video YouTube Rekomendasi Bagus Murah kelebihan dari atap uPVC tidaklah berisik. Ketika menggunakannya, ruangan jadi lebih senyap dibanding dengan penggunaan atap spandek. Jadi, saat hujan deras atap uPVC tidak akan mengeluarkan suara bising. Alhasil bisa menciptakan ruangan yang lebih nyaman. Bahkah pemasangannya relatif lebih mudah daripada atap spandek.

Pencahayaan Alami Lebih Menghemat Listrik

Penggunaan atap transparan menawarkan keunggulan yaitu dari pencahayaan. Pencahayaan alami dari atap transparan ini jauh lebih hemat energi listrik. Cahaya alami dari sinar matahari dapat masuk di siang hari. Hal ini karena cahaya dapat masuk menembus atap dan menerangi ruangan.

Melalui cara ini tanpa menggunakan lampu ruangan bisa lebih terang. Meski demikian, tidak perlu khawatir ruangan menjadi panas akibat cahaya matahari masuk.

uPVC berkualitas tinggi mampu meredam panas matahari sehingga suhu ruangan tidak terlalu tinggi. Hal tersebut lantaran materialnya memiliki lapisan UV protection. Alhasil dapat menjaga dari kerapuhan, menguning, dan retak karena sinar ultraviolet.

Tahan Lama

Penggunaan model atap uPVC transparan juga lebih tahan lama. Hal ini karena atap ini termasuk jenis yang kuat dan lebih tahan terhadap serangan rayap sering menghancurkan atap. Atap uPVC juga tidak mudah berkarat, berbeda dengan atap yang terbuat dari seng.

Meski sering terkena hujan, atap tetap akan dalam kondisi baik bahkan lebih awet. Namun, sebaiknya untuk membersihkan atap transparan. Tujuannya agar tetap terlihat bersih dan mampu bertahan hingga bertahun-tahun dalam penggunaan.

Baca Juga: Atap Pelana Baja Ringan Cocok untuk Hunian di Daerah Tropis

Itulah beberapa keunggulan yang ditawarkan atap uPVC transparan yang jauh lebih nyaman dan pastinya tahan lama. Selain desainnya modern, atap transparan juga jauh lebih hemat biaya.